Kamis, Januari 17, 2013

Biarkan saja ..

write by uwah uswahasanah di 11:32 PM
Aku menikmati perjalan hidupku
Saat aku melewati pemandangan indah,
Aku mencoba untuk tidak terpaku
Karna aku tahu,tergesa-gesa itu salah

Aku menikmati perasaan yang menggebu-gebu
Saat kebahagiaan menyapaku dengan manis
Aku mencoba untuk tak terbelenggu
Karna aku tau setelah tertawa aku akan menangis

Jadi, bagaimana seharusnya aku bersajak
Jika puisi tak lagi semerdu penggalan melodi
Dimana seharusnya aku berpijak
Jika raga tak lagi mampu menopangku berdiri .

Aku dipersimpangan .
Tetap berjalan atau tetap tinggal
Hanya itu yang menjadi pilihan
Dimana keduanya membuatku hampir tersenggal

Atau aku harus membiarkan waktu berkuasa
Membuktikan bahwa dia yang terbaik
Membiarkan hatiku untuk tetap terbiasa
Terbiasa diam walau dia ingin berteriak

Mungkin begitu .
Membiarkannya saja
Membiarkannya terdiam
Sampai dia benar-benar terbiasa .
Terbiasa untuk tidak terluka ..

0 komentar:

Posting Komentar

 

PISTANTHROPHOBIA Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos